Alpin Pemuda Ranto Majo Penderita Tumor Ganas Butuh Biaya Operasi

Followjambi.com (Muaro Jambi) - Pilu rasa hati melihat kondisi Alpin pemuda 16 tahun asal Desa Ranto Majo, kecamatan Sekernan, kabupaten Muaro Jambi yang menderita tumor ganas di kaki sebelah kirinya sejak lahir, karena tidak memiliki biaya untuk Operasi, kini Alpin hanya bisa berdiam diri di rumah, Selasa (11/07/23).

Alpin putra ke 5 dari pasangan Salimah dan Amir, sejak lahir menderita tumor ganas di kaki sebelah kirinya, kini kondisi kaki Alpin semakin parah dan terus membengkak, dan tidak memiliki biaya untuk Operasi.

Najmi, salah satu keluarga sekaligus pendamping PKH mengatakan, saat ini kondisi Alpin sangat memprihatinkan dan membutuhkan biaya untuk Operasi tumor yang sudah sangat besar di kaki sebelah kirinya.

"Kami berharap bantuan dari semua pihak untuk bisa membantu Alpin agar bisa dilakukan operasi terhadap penyakit tumor yang saat ini sudah semakin membesar" sebutnya.

Najmi menambahkan, saat ini sudah ada bantuan tongkat untuk Alpin dari dinas sosial kabupaten Muaro Jambi untuk membantu Alpin berdiri, namun untuk biaya operasi belum ada bantuan dari pemerintah dan pihak terkait lainnya.

"Alpin ini anak ke lima dari lima saudara, ekonomi keluarga juga kurang mampu, sehingga tidak memiliki biaya untuk Operasi tumor kakinya, bahkan saat ini sudah putus sekolah, kami sangat berharap adanya uluran tangan dari semua pihak baik pemerintah maupun swasta dalam membantu Alpin untuk bisa dilakukan operasi, agar bisa sembuh" tutupnya. (Cik Ton