Disdikbud Muarojambi Gelar O2SN,FLS2N dan PKPS Jenjang SD-SMP Tingkat Kabupaten Muaro Jambi


Followjambi.com- Muarojambi - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Muarojambi menggelar Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Pekan Kreativitas Prestasi Siswa (PKPS) jenjang SD & SMP tingkat Kabupaten Muaro Jambi Tahun 2023

Dengan Mengusung Tema Kembangkan Kreativitas Untuk Melangkah Ke Masa Depan Dengan Pendidikan Yang Memerdekakan,

Adapun cabang olahraga yang diperlombakan di O2SN ada 6 cabang perlombaan yaitu renang, pencak silat, karete, atletik, badmiton dan senam. Untuk SD sebanyak 132 Peserta dan untuk SMP Sebanyak 73 Peserta.

Sedangkan FLS2N untuk tingkat SD ada 5 cabang dan untuk SMP ada 7 cabang. Untuk tingkat SD yaitu pantonim, tari kreatif, penyanyi solo, pengayam dan gambar ilustrasi. Untuk tingkat SMP pantonim, tari kreatif, penyanyi solo, gambar ilustrasi, musik tradisional, pengayam.

"Untuk cabang olahraga sebanyak 8 cabang yang akan diperlombakan yaitu taligrafi, pidato 2 Bahasa, tablig Qur'an,Tahtil Qur'an, pia anyam,takraw dan tenis meja. Kalau untuk permainan tradisional ada 4 cabang yang diperlombakan yaitu balap karung, egrang, petetan, terompak," kata Kepala Dinas Pendidikan Muarojambi Firdaus.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir PJ Bupati Muarojambi Bachyuni Deliansyah, Ketua DPRD Muarojambi Yuli Setia Bakti, Kepala OPD Lingkupan dan seluruh Kepala sekolah SD SMP Sekabupaten Muaro Jambi.

Kegiatan di akhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Pj Bupati Muaro Jambi Yang Dipersembahkan oleh Kepala Dinas Pendidikan Muaro Jambi Atas Diperpanjang Masa Jabatan Pj Bupati Periode 2023-2024.(Cik Ton)